Maraknya Jurnalisme Warga pada Televisi
- Pendahuluan
Berita di televisi kini telah menjadi bagian yang tidak terpisah dari masyarakat Indonesia. Bahkan bukan hanya di Indonesia di seluruh dunia banyak orang yang suka mendengarkan dan melihat berita melalui televisi. Sehingga televisi merupakan bagian dari kehidupan banyak orang.
Banyak tayangan pada televisi, salah satunya ialah berita. Bahkan berita menjadi tujuan utama banyak orang dalam menonoton televisi. Dengan berita banyak orang dapat mengetahui kabar terbaru yang ada di sekelilingnya bahkan kabar di seluruh dunia.
Berita ini sangat erat hubungannya dengan dunia jurnalistik. Karena memang tugasnya jurnalis yang mengolah berita menjadi bahan berita yang disuguhkan ke masyarakat luas. Tidak sembarangan berita yang disampaikan kepada khalayak banyak. Oleh karena itu peran jurnalistik yang dapat menyuguhkan berita yang layak disuguhkan.
Berkembangnya zaman, turut membawa perkembangan pada dunia jurnalistik dan juga pertelevisian. Dalam dunia jurnalistik perubahan dialami pada berbagai jenis media dan juga penyampaian berita. Sementara itu, dalam dunia pertelevisian banyak hal yang berubah, seperti iklan, acara-acara televisi, berita televisi dan lain sebagainya.
Perkembangan dunia jurnalistik yang saat ini cukup booming ialah mengenai jurnalisme warga. Banyak masyarakat umum yang walaupun tidak berprofesi sebagai jurnalis atau wartawan, tetapi mereka dapat memberikan informasi kepada khalayak luas. Televisi adalah salah satu sarana yang cukup efektif dalam penyampaian jurnalisme warga.
- Isi
Jurnalisme warga biasa juga disebut Citizen journalism. Jurnalisme warga yang sering diartikan sebagai berita yang dikirim untuk media oleh warga biasa tanpa latar belakang jurnalisme. Semua masyarakat luas dapat menginformasikan suatu informasi yang memuat berita. Cara penyampain berita atau informasi tersebut tidak hanya melalui surat kabar, majalah, televisi ataupun radio. Masyarakat dapat menyampaikan berita melalui internet, pesan singkat melalui telepon genggam, twitter, facebook, dan yang paling sering dimanfaatkan ialah melalui blog.
Banyak masyarakat yang memanfaatkan televisi sebagai media untuk memperoleh berita maupun untuk mendapatkan hiburan. Televisi sebagai sarana yang cukup efektif juga bagi para komunikator untuk menyampaikan berbagai pesan kepada komunikan. Bahkan dengan televisi sangat mudah untuk membentuk pandangan masyarakat agar sama dengan apa yang disampaikan melalui televisi. Sehingga banyak yang memanfaatkan televisi sebagai media untuk menyampaikan berita yang sesuai dengan apa yang diberitakan.
Melalui televisi jugalah berita yang sangat baru dan hangat dapat di ketahui oleh banyak orang di berbagai belahan dunia. Tiap orang dapat dengan mudah menerima informasi atau berita melalui televisi. Masyarakat juga dapat dengan mudah untuk memberikan informasi yang memang layak dan di anggap sebagai berita yang penting kepada stasiun televisi. Kegiatan seperti itulah yang disebut sebagai jurnalisme warga atau citizen journalism.
Masyarakat luas dapat memberitakan suatu berita di media massa seperti televisi, walaupun mereka bukan wartawan. Berita yang disampaikan haruslah sesuai dengan kriteria berita jurnalistik sehingga layak untuk di informasikan melalu media atau televisi.
Hampir semua stasiun televisi di Indonesia saat ini sudah memfasilitasi kepada masyarakat luas untuk turut memberikan berita. Berita yang disampaikan oleh masyarakat ini tidak hanya berita secara tertulis, akan tetapi, dapat berupa video, maupun telewicara. Berita yang disampaikan oleh masyarakat ini nantinya dapat juga menjadi rujukan berita bagi masyarakat lain yang mendengarnya.
Salah satu contoh berita yang disampaikan oleh masyarakat atau jurnalisme warga ialah, berita berupa video bencana alam yang luput dari pemberitaan wartawan media-media massa, lalu dikirmkan dan ditayangkan oleh stasiun televisi sehingga banyak masyarakat yang mengetahui kabar berita bencana alam tersebut. Ataupun melalui telewicara, seseorang menelpon stasiun televisi untuk mengabarkan adanya salah satu anggota keluarganya hilang, lalu dari stasiun televisi tersebut ditayangkan dan ditonton oleh masyarakat banyak, sehingga menjadi bahan pemberitaan oleh masyarkat luas.
- Penutup
Rasanya ketinggalan zaman kalau samapi tidak mengetahui apa itu citizen journalism. Citizen journalism adalah berita yang disampaikan oleh warga biasa kepada media-media tertentu yang memuat informasi dan diketahui oleh banyak khalayak.
Saat ini bukan hanya wartawan saja yang dapat memberikan informasi berita, akan tetapi semua orang dapat melakukannya, tidak terpaku dengan usia, tempat, jenis kelamin mauun status. Semua orang berhak untuk memberikan informasi.
Televisi adalah salah satu media dalam dunia jurnalistik. Televisi memeliki peran yang cukup penting dalam pemberitaan. Melalui televisi jugalah masyarakat luas dengan label citizen journalism dapat menyalurkan informasi atau berita.
Referensi
Di unduh dari http://lunjap.wordpress.com/2008/06/03/citizen-journalism-sebuah-fenomena/ pada tanggal 4 Januari 2012 pukul 09.30 WIB.
Di unduh dari http://repository.usu.ac.id/handle/123456789/14826 pada tanggal 4 Januari 2012 pada pukul 09.25 WIB.
Di unduh dari http://sekolahmediacbn.wordpress.com/2011/01/27/merebut-pengaruh-lewat-citizen-journalism/ pada tanggal 4 Januari 2012 pukul 09.40 WIB.
Mulyana, Deddy,dan Subandy, Ibrahim Idi. 1997. Bercinta dengan Televisi. Bandung : Remaja Rosdakarya
Wahyudi, J.B. 1996. Dasar-dasar Jurnalistik radio dan Televisi. Jakarta : Pustaka Utama Grafiti.
0 comments:
Post a Comment